Structure Query Language (SQL) merupakan komponen bahasa relational database system. SQL merupakan bahasa baku (ANSI/SQL), non procedural, dan berorientasi himpunan (set-oriented language). SQL dapat digunakan baik secara interaktif atau ditempelkan (embedded) pada sebuah program aplikasi.
Komponen-Komponen SQL
a. Data Definition Language (DDL) :
Digunakan untuk mendefinisikan data dengan menggunakan perintah : create, drop, alter.
b. Data Manipulation Language (DML) :
Digunakan untuk memanipulasi data dengan menggunakan perintah : select, insert, update, delete.
Data Manipulation Language merupakan bagian terpadu bahasa SQL. Perintah-perintahnya dapat dibuat secara interaktif atau ditempelkan pada sebuah program aplikasi. Pemakai hanya perlu menentukan 'APA' yang ia inginkan, DBMS menentukan 'BAGAIMANA' cara mendapatkannya.
c. Data Control Language (DCL) :
Digunakan untuk mengontrol hak para pemakai data dengan perintah : grant, revoke
SQL 1 Pengantar Basis Data
DATA DEFINITION LANGUAGE
1. CREATE TABLE
Fungsi : membuat tabel
Sintaks : CREATE TABLE tbname
(col 1 data type data spec,
col 2 data type data spec,
.
.
PRIMARY KEY (col1,……))
Contoh :
CREATE TABLE PERSONEL
(REGNO CHAR(10) NOT NULL,
NAME CHAR(45) NOT NULL,
ADDRESS CHAR(45),
BIRTH DATE NOT NULL WITH DEFAULT,
PRIMARY KEY (REGNO))
2. CREATE VIEW
Fungsi : membuat tabel view.
View merupakan bentuk alternatif penyajian data dari satu atau lebih tabel. View dapat berisi semua atau sebagian kolom yang terdapat pada tabel dimana kolom tersebut didefinisikan.
Sintaks : CREATE VIEW viewname (column1, column2, ……..)
AS SELECT statement FROM tbname
[WITH CHECK OPTION]
3. CREATE INDEX
Fungsi : membuat index
Sintaks : CREATE [UNIQUE] INDEX indexname ON nama_table (nama_kolom)
Contoh :
CREATE UNIQUE INDEX PRSONIDX
ON PERSONEL(REGNO)
4. DROP TABLE
Fungsi : menghapus Tabel
Sintaks : DROP TABLE tbname
Contoh : DROP TABLE PERSONEL
5. DROP VIEW
Fungsi : menghapus view
Sintaks : DROP VIEW viewname
Contoh : DROP VIEW VPERSON
6. DROP INDEX
Fungsi : menghapus index Sintaks : DROP INDEX indexname
Contoh : DROP INDEX PRSONIDX
7. ALTER
Fungsi : merubah atribut pada suatu table
Sintaks : ALTER TABLE tbname
MODIFY (nama_kolom tipe_kolom) ADD (nama_kolom tipe_kolom [[before, nama_kolom]]) DROP (nama_kolom tipe_kolom)
Contoh : merubah Tabel TABX dengan menambah Field D.
ALTER TABLE TABX
ADD D CHAR(3)
DATA MANIPULATION LANGUAGE
1. INSERT
Fungsi : menambah baris (record) baru
Sintaks : INSERT INTO tbname (col1, ...) VALUES (value1, ...)
2. UPDATE
Fungsi : merubah record
Sintaks : UPDATE tbname SET field = ekspresi WHERE kondisi
3. DELETE
Fungsi : menghapus record
Sintaks : DELETE FROM tbname WHERE kondisi
4. SELECT
Fungsi : menampilkan record
Sintaks : SELECT [DISTINCT] colname FROM tbname [WHERE kondisi] [GROUP BY kondisi] [HAVING kondisi] [ORDER BY kondisi]
Fungsi Perhitungan
COUNT : jumlah baris dan kolom
SUM : jumlah nilai dam kolom
AVG : rata - rata nilai dalam kolom
MAX : nilai terbesar dalam kolom
MIN : nilai terkecil dalam kolom
DATA CONTROL LANGUAGE
1. GRANT
Fungsi : digunakan untuk memberikan izin akses kepada user
Sintaks : GRANT privileges ON tbname TO user • Membuat Tabel (CREATE TABLE)
Contoh :
GRANT SELECT ON CLUB TO PUBLIC
GRANT SELECT, INSERT, UPDATE, DELETE ON CLUB TO USER01
GRANT SELECT ON CLUB TO PUBLIC
GRANT SELECT, INSERT, UPDATE, DELETE ON CLUB TO USER01
2. REVOKE
Fungsi : digunakan untuk mencabut izin akses kepada user
Sintaks : REVOKE privileges ON tbname FROM user
Contoh :
REVOKE INSERT, UPDATE, DELETE ON CLUB FROM USER01
REVOKE ALL ON CLUB FROM PUBLIC
RL-power
Jika sudah bisa jangan lupa cuap-cuapnya ya..hehehe..